Padang – Pendidikan dan latihan untuk meningkatkan ilmu dan karakter bagi Pegawai Negeri Sipil. Pelatihan itu sangat tergantung dari niat masing-masing peserta dalam mengikuti diklat seperti Diklat Kepemimpinan Tingkat III kata Gubernur Irwan Prayitno membuka diklat tersebut, di Padang Besi Padang (22/8).
Â
“Peserta harus punya niat apalagi jauh-jauh dari daerah, dengan memasang niat itu akan mempengaruhi hasil, karena niat itu sendiri akan mendorong kerja kita lebih maksimal dan baikâ€, ujar Irwan.
Â
Sementara itu, Gubernur juga mengingatkan Satuan Kerja Perangkat Daerah peserta yang dikirim untuk melakukan diklat benar-benar orang yang mempunyai ilmu dasar di bidang pelatihan itu, sehingga ilmu yang didapat selama pelatihan dapat bermanfaat dan dapat diterapkan di organisasi mereka.
Â
Dengan ikut diklat dapat merubah cara pikir, cara budaya untuk lebih profesional, sehingga aparatur pemerintah benar-benar melayani di mana ia bekerja, karena kita digaji oleh uang rakyat juga.
Â
Dikatakan, untuk mengawali sukses perlu ada perubahan pola pikir, bagi diklat kepemimpinan yang diikuti pejabat eselon III ini jalankan amanah itu dengan baik, sehingga setelah mengikuti diklat PIM III ini dapat mengubah kualitas dan karakter dalam membuat perencanaan serta pelayanan yang baik pada masyarakat, ujarnya.
Â
Kepala Badan Pendidikan dan Latihan Provinsi Sumatera Barat, Rosman Efendi menyampaikan selama tahun ini sebanyak 840 orang telah menjalani diklat. Dengan kegiatan itu dapat meningkatkan kinerja di lingkungan masing-masing SKPD. [humasprov]