«

»

Tidak Ada Masalah, Kecuali Ada Solusi

12 Agustus 2015

Permasalahan tentunya selalu ada dalam kehidupan ini. Apalagi mengurus Sumbar dengan 19 kabupaten/kota, berpenduduk 1,5 juta jiwa lebih, tak gampang tentunya. Tapi berbagai kendala dan persoalan bisa diselesaikan Gubernur Sumbar Irwan Prayitno dengan mencarikan solusinya.

Muharman——– Padang

Setiap masalah itu perlu dihadapi bukan dihindari. Hal itulah yang selalu ditekankannya, sehingga berbagai kemajuan di sejumlah sektor berjalan baik. Kerja keras dilakukannya dengan meningkatkan kesungguhan semua pihak, SKPD, PNS Pemprov, para bupati dan wali kota.

“Atas izin Allah semua keberhasilan bisa diraih,” ujar Irwan Prayitno.

Sejak menjabat Gubernur Sumbar, 15 Agustus 2010 lalu, berbagai persoalan besar dihadapinya. Pada tahun pertama saja, ujian paling berat mulai dibebankan di pundaknya. Gempa besar baru saja meluluh lantakan hampir separuh Sumbar. Keadaan daerah yang porak poranda pascagempa dan suasana transisi pasca reformasi kala itu.

Mulai dari matahari pagi terbit hingga larut malam silih berganti tamu datang ke rumah dinas yang juga menjadi kantornya itu. Unsur pemerintahan dan non pemerintah datang kepadanya membawa dan menyampaikan berbagai masalah yang terjadi.

Namun dengan kepala dingin, ia berusaha mencarikan solusi kendala dan persoalan itu. Seperti mengurai benang yang kusut, satu per satu itu dapat diselesaikannya. Seiring berjalannya waktu perekonomian Sumbar kembali tumbuh, sejumlah program yang dibuatnya untuk meningkatkan kesejahteraan.

Sumbar semakin mendapat perhatian dari nasional hingga internasional. Dalam 5 tahun ini, lebih dari 200 penghargaan yang diraih Sumbar. Itu tentunya membuktikan keseriusan untuk mengurus Sumbar. Tak banyak yang bisa melakukan apa yang dilakukannya saat ini.

“Masalah pasti ada dalam kehidupan. Ibarat badai, ombak dan angin di laut yang menerpa, bagaimana kita untuk selalu bisa untuk bangkit. Ibarat jalan ada berlubang atau mendaki menurun. Semuanya ada dan perlu dihadapi bukan dihindari. Sehingga masalah itu adalah bagian dari kesuksesan. Setiap yang kita kerjakan dengan sungguh-sungguh, maka Allah akan beri banyak solusi,” sebut IP, kemarin.

Ia menyatakan, dalam setiap masalah, pasti ada solusinya. Dalam setiap kesulitan, selalu ada kemudahan, begitu kata Allah. Prinsip itulah yang digunakan, dalam menyikapi berbagai persoalan yang terjadi di Sumbar. Ketenangannya menghadapi persoalan, dan dengan bijak menyiapkan solusinya.

“Alhamdulillah, tidak ada masalah yang berat, karena semua masalah kita jalani dengan ikhlas dan serahkan kepada Allah. Semuanya dapat diselesaikan. Ada keinginan pasti ada jalan dan pasti akan solusi,” pungkasnya. (***)

Rakyat Sumbar, 12 Agustus 2015