«

»

Pemprov Gandeng Lapan

20 April 2016

PETAKAN POTENSI DAERAH

Pemprov menggandeng Lembaga Antariksa dan Penerbangan (Lapan) untuk mendapatkan data spesifik dan akurat terkait sejumlah potensi yang ada di Sumbar. Sehingga perbedaan titik koordinat selama ini antar pemerintah dapat diselesaikan.

Kerja sama tersebut ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman antara Gubernur Irwan Prayitno dengan pihak Lapan di ruang rapat Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bapedda), Selasa (19/4).

Irwan Prayitno mengatakan,pemetaan tidak hanya dapat dijadikan acuan bagi pemerintah provinsi dan kabupaten/kota untuk mengambil kebijakan, data hasil penginderaan jauh satelit Lapan yang akurat juga berfungsi untuk mengakhiri perbedaan data yang selama ini terjadi antar pemerintah daerah dan SKPD.

“Selama ini, untuk data luas sawah saja berdebat antara kabupaten/kota dan Dinas Pertanian Sumatera Barat karena perbedaan data, belum lagi luas hutan. Hasil penginderaan jauh dengan skala tertentu akan dijadikan peta, sekaligus dijadikan acuan,” ungkapnya.

Dijelaskannya, tidak hanya bidang pertanian, data penginderaan jauh Lapan yang dimanfaatkan Pemprov Sumbar diantaranya untuk pemetaan tata ruang wilayah, kehutanan, kebencanaan, hingga potensi laut. Ke depan kebutuhan data pemprov akan lebih valid melalui kerjasama tersebut.

Kepala Bapedda Afriadi Laudin mengatakan, menindaklanjuti kerjasama dengan Lapan, juga dilakukan pelatihan terhadap personel di provinsi dan kabupaten/kota agar bisa membaca data citra satelit Lapan.

“Hasil citra satelit ini akan diupdate dalam waktu berkala dan dituangkan dalam bentuk peta. Untuk cetak peta, kita juga akan bekerjasama dengan Badan Informasi Geospasial, yang bisa menterjemahkan hasil penginderaan jauh dalam bentuk peta,” paparnya.

Lapan juga memberikan pelatihan pada personel di provinsi dan kabupaten/kota agar bisa membaca data citra satelit Lapan.

(104)

Singgalang, 20 April 2016

Leave a Reply

Your email address will not be published.

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <strike> <strong>